Search

Pembinaan Dan BIMTEK Keselamatan Penyedia Jasa Angkutan DISHUB Kabupaten Nganjuk


Pembinaan Dan BIMTEK Keselamatan Penyedia Jasa Angkutan DISHUB Kabupaten Nganjuk


Nganjuk, Lidikinvestigasi.com - Tingginya tingkat Angka kecelakaan berkendara yang mencapai 62 persen. Tahun ini diwilayah Nganjuk, Pada hari ini Rabu (9 juli 2025). Dinas Perhubungan( DISHUB) Kabupaten Nganjuk , Mengadakan Kegiatan Pembinaan Dan Bimbingan Tehnik Keselamatan Penyedia Jasa Angkutan.


Kegiatan Hari ini dilaksanakan bertempat di kantor kecamatan Gondang. Yang dihadiri tidak kurang dari 120 peserta, Dari para penyedia jasa angkutan yang berada di wilayah kecamatan Gondang.


Acara dimulai, Sambutan dari Camat Gondang, Bayu Istas Sasongko. Dalam sambutanya beliau sangat mengapresiasi dapat terselenggaranya, Pembinaan Dan BIMTEK ini. Dengan Antusias para peserta yang ikut hadir.


Beliaunya berharap dengan diselenggarakan kegiatan ini, Para peserta bisa menambah Wawasan, juga lebih memahami dan lebih mentaati Aturan- aturan yang berlaku dalam tata tertib berlalu lintas, saat berkendara.


Tampak hadir dalam kegiatan hari ini, Kepala Dinas (KADIS) Dinas Perhubungan (DISHUB). Tri Wahyu Kuntjoro S. SOS. MM. Saat memberikan Pemaparan, Beliaunya menyampaikan beberapa poin, yang perlu disampaikan untuk progres kerja tahun 2025 ini.


Diantaranya, Agenda perubahan pola parkir di jalan A. Yani yang bertujuan untuk peningkatan, Pendapatan Asli Daerah ( PAD) Kabupaten Nganjuk.


Proyek Pembangunan Pintu Perlintasan kereta Api. Untuk proyek ini beliau sampaikan sudah selesai 100 persen dan Perbaikan Lampu Penerangan Jalan Umun (LPJU) Juga yang di laksanakan hari ini, Pembinaan Dan BIMTEK Keselamatan Penyedia Jasa Angkutan.


Harapannya dengan dilaksanakan kegiatan ini dapat menurunkan tingkat kecelakaan berkendara yang tahun ini dalam catatannya, sudah mencapai 62 persen. Paparnya.


Sesi Berikutnya yang disampaikan oleh ,Markus. selaku Kepala Bidang (KABID) Angkutan Dan Transportasi. Sesi yang diadakan untuk tanya jawab bagi para peserta yang hadir.


Yang menjadi sorotan dalam sesi ini yaitu, Perihal Jalur Lintasan yang menuju wilayah PT. SAI Yang berada di wilayah kecamatan Gondang. Perusahan sepatu Asal Korea Yang sudah menjalankan produksinya kurang lebih 4 tahun berjalan ini.


Dimana banyak keluhan warga. khususnya, warga sekitar Perusahaan sepatu itu. Kiranya yang saat ini jumlah karyawan Dan karyawati perusahaan mencapai kurang lebih tujuh ribuan orang.


Yang menjadikan polemik dalam hal ini, saat waktu jam berangkat kerja, hampir bersamaan waktunya dengan jam berangkat Anak sekolah .



Dari laporan yang di himpun Media Lidikinvestigasi.com. sudah sering sekali terjadi kecelakaan khususnya jalur yang melintasi jalan Lengkong - Gondang. Yang menuju perusahaan itu.


Menyinggung perihal ini saat wawancara Media Lidiki vestigasi.com dengan beliaunya. Beliaunya menyampaikan, akan mengadakan pertemuan dengan mengundang para pengusaha yang Ada di wilayah kerjanya. Untuk mencari solusi,Tentang Permasalahan ini . 


Dari keteranganya, saat diwawancarai terlontar disitu ungkapan, Harusnya Pihak Perusahaan Bisa Menyediakan  Moda Transportasi. Untuk karyawan di Tempat Perusahaanya.


Mungkin setiap perusahaan bisa menyediakan 5 Sampai 10 Armada ,untuk Moda Transportasi.

Itu sudah bisa menurunkan jumlah pengguna jalan saat berangkat ataupun pulang dari tempat kerjanya. ( Tutupnya). (Puguh)